Kamis, 27 Juni 2019

KOMUNIKASI DALAM PEKERJAAN TEKNIK SIPIL


KOMUNIKASI DALAM PEKERJAAN TEKNIK SIPIL

APA TUJUAN DARI KOMUNIKASI DALAM DUNIA PEKERJAAN TEKNIK SIPIL?
Tujuan komunikasi antara lain yaitu agar yang disampaikan komunikator bisa dimengerti oleh komunikan, Supaya bisa memahami orang lain, Supaya pendapat kita diterima orang lain dan juga tentu nya untuk menggerakkan orang lain untuk melakukan sesuatu sesuai keinginan kita. Dan juga dengan melakukan komunikasi, setiap individu bisa memahami individu yang lain dengan kemampuan mendengar apa yang sedang dibicarakan orang lain.

PERLU ADA NYA KOMUNIKASI DALAM PEKERJAAN TEKNIK SIPIL?
Teknik sipil selalu bergerak di bidang pembangunan. Analisa struktur, Hidrologi, Konstruksi Jalan,  dan Manajemen Konstruksi adalah contoh bidang pekerjaan yang terdapat pada Teknik Sipil. Bergerak dalam bidang pembangunan bukan berarti Teknik Sipil tidak mementingkan peran komunikasi pada pekerjaan nya. Oleh karena itu,komunikasi sangat di perlukan dan sangat berperan penting dalam pekerjaan Teknik Sipil supaya tidak terjadi miss communication di antara para anggotanya.

BAGAIMANA PERAN KOMUNIKASI DALAM PEKERJAAN TEKNIK SIPIL?
            Peranan komunikasi dalam pekerjaan teknik sipil sebagai sarana untuk memenuhi tujuan dari komunikasi seperti yang telah diuraikan di atas. Juga sebagai proses yang diperlukan agar mereka yang terlibat dalam proyek, memperoleh informas yang diperlukan pada waktu yang tepat. Ini dapat terdiri dari perumusan, pengumpulan, penyampaian, penerimaan, dan penyimpanan informasi proyek.

SIAPA YANG SANGAT BERPERAN PENTING DALAM KOMUNIKASI DI PEKERJAAN TEKNIK SIPIL?
            Sesungguhnya semua yang ada dalam pekerjaan teknik sipil sangat berperan penting dalam berkomunikasi baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan. Seperti yang kita ketahui teknik sipil banyak bekerja di proyek dan tentu nya sangat menerapkan work team , yang dimana sangat butuh komunikasi dari satu orang ke orang lain supaya tidak terjadi miss comunication . Karena apabila ada sedikit saja miss comunication, pasti semua nya akan menjadi berantakan.

KAPAN dan DIMANA PARA INSINYUR TEKNIK SIPIL BER KOMUNIKASI DENGAN BAIK dan BENAR?
            Tentu nya saat dalam melakukan pekerjaan, baik di dalam ruangan maupun luar ruangan. Karena komunikasi yang baik dan benar sangat diperlukan untuk setiap pekerja teknik sipil dalam dunia pekerjaan. Adanya komunikasi yang baik dan benar tentu nya agar pekerjaan berjalan dengan lancar dan tidak ada miss comunication yang menyebabkan pekerjaan menjadi berantakan.

Selasa, 25 Juni 2019

KODE ETIK INSINYUR TEKNIK SIPIL


KODE ETIK INSINYUR TEKNIK SIPIL

APA MAKSUD DAN TUJUAN KODE ETIK UNTUK INSINYUR TEKNIK SIPIL?
            Kode Etik merupakan pola aturan atau tata cara sebagai pedoman dalam berperilaku dan berbudaya. Tujuan kode etik untuk insinyur sendiri yaitu supaya para insinyur teknik sipil profesionalisme memberikan jasa sebaik-baiknya kepada pihak pihak yang ada di sekitarnya. Dengan adanya kode etik juga untuk menjauhi perilaku yang tidak profesional.

MENGAPA KODE ETIK DIBUTUHKAN DALAM PROFESI INSINYUR TEKNIK SIPIL?
            Karena kode etik di jadikan sebagai pedoman dalam berperilaku, baik itu dalam pekerjaan maupun dalam bermasyarakat. Alasan inilah yang membuat kode etik sangat dibutuhkan untuk membatasi perilaku sehingga tidak keluar dari aturan alam melakukan suatu kegiatan, pekerjaan, atau profesi.

BAGAIMANA SIKAP YANG HARUS DIJALANKAN UNTUK MENJUNJUNG TINGGI KODE ETIK INSINYUR TEKNIK SIPIL YANG PROFESIONAL?
          Yang harus dilakukan yaitu mengutamakan kesehatan dan keselamatan kerja, bekerja sesuai dengan kempetensinya, menyatakan pendapat yang dapat dipertanggung jawabkan, menghindari terjadinya pertentangan kepentingan dalam tanggung jawab tugasnya, membangun profesi berdasarkan kemampuan masing-masing, memegang teguh kehormatan, integritas dan martabat profesi, insinyur teknik sipil juga senantiasa mengembangkan kemampuan profesionalnya.

SIAPA YANG DIKATAKAN INSINYUR TEKNIK SIPIL YANG PROFESIONAL?
                Yang dapat dikatakan profesional dalam dunia pekerjaan teknik sipil yaitu dimana seseorang dapat memposisikan dirinya agar mampu memahami tugas dan tanggung jawab, hubungan dan relasi, serta fokus dan konsisten terhadap urusan pekerjaan. Pada saat ini sikap profesional menjadi hal yang cukup penting di dunia kerja karena akan berdampak positif bagi perusahaan dan bagi seseorang tersebut. Dan juga persaingan yang ketat dalam dunia kerja membuat sikap profesional menjadi sesuatu yang utama.

KAPAN dan DIMANA INSINYUR TEKNIK SIPIL MENERAPKAN KODE ETIK NYA?
          Seorang insinyur teknik sipil menerapkan kode etik nya sebagai insinyur yaitu dalam kehidupan sehari hari tentunya dalam lingkungan pekerjaan nya itu sendiri baik dalam proyek maupun kantor.